Home OKU RAYA Banyak Kursi Kosong, Paripurna Pandangan Fraksi LKPJ Bupati OKU Timur Ditunda

Banyak Kursi Kosong, Paripurna Pandangan Fraksi LKPJ Bupati OKU Timur Ditunda

332
0
SHARE
MELOMPONG : Mayoritas kursi di DPRD OKU Timur kosong, rapat paripurna pemandangan fraksi terkait LKPJ Bupati OKU Timur tahun 2018 ditunda sampai batas waktu yang tidak ditentukan. (Foto : Suaraokuraya.co.id)

OKU Timur, SOR – Rapat Paripurna DPRD Kabupaten OKU Timur dengan agenda Pemandangan Umum Fraksi-Fraksi terkait Laporan Keterangan Pertangung Jawaban (LKPJ) Bupati OKU Timur tahun 2018 ditunda. Gara-garanya jumlah anggota DPRD yang hadir tidak mencapai kourum, sehingga rapat tidak bisa dilanjutkan.

Rencananya, paripurna penyampaian pemandangan umum tentang LKPJ Bupati OKU Timur tahun 2018 dimulai pukul 09.00 WIB. Namun hingga pukul 11.00 wakil rakyat yang hadir baru 18 orang. Padahal sesuai ketentuan dalam tata tertib DPRD, dalam rapat paripurna minimal dihadiri separuh lebih dari seluruh anggota. Itu artinya, untuk bisa menyelenggarakan rapat parpurna minimal dihadiri 23 anggota karena jumlah dewan di OKU Timur berjumlah 45 orang.

“Ada beberapa kendala sehingga rapat ditunda, dan sudah dikoordinasikan ke setiap pimpinan fraksi untuk melakukan koordinasi internal dan mempertanyakan ketidakhadiran anggota dewan,” ujar ketua DPRD OKU Tinur Beni Defitson, Selasa (9/4/2019).

Dikatakan Beni, terkait alasan anggota dewan yang tidak hadir pada rapat paripurna belum diketahui secara pasti. Prosesnya masih menunggu hasil rapat pimpinan fraksi-fraksi. “Kita sudah memanggil Badan Kehormatan untuk menegur mereka yang tidak hadir,” katanya.

Ia melanjutkan, kelanjutan rapat paripurna penyampaian pemandangan fraksi masih belum bisa ditentukan sampai kapan. “Bisa sebelum pemilu bahkan bisa juga pasca pemilu dilanjutkan,” pungkasnya. (ikm)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here